Walikota Balikpapan Ajak Warga Dukung Sukses Kepemimpinan Nasional

168 Petugas Polri Amankan Pelaksanaan Sholat Idul Fitri
BALKPAPAN – Segenap umat islam di Balikpapan hari ini, Senin (28/7), mengawali hari kemenangan, Idul Fitri 1435 Hijriah dengan melakukan sholat ied di beberapa titik, baik di masjid atau di lapangan.
Lapangan Hotel Benakutai Balikpapan, yang berlokasi di Jalan A. Yani merupakan salah satu diantara 82 titik pelaksanaan sholat Idul Fitri tahun ini. Sholat yang dimulai pada pukul 07.10 wita tersebut diikuti oleh ratusan warga.
Melalui Kepolres Balikpapan AKBP Andi Azis Niza, Walikota Balikpapan, Rizal Effendi mengajak umat muslim dan muslimah di kota Balikpapan untuk turut mendukung kesuksesan kepemimpinan nasional Indonesia maju.
“Saya juga meminta maaf atas pelayanan publik yang kurang maksimal selama Ramadhan lalu, dan menghadapi musim hujan mendatang warga di harapkan waspada terhadap ancaman banjir dan tanah longsor, serta penyakit demam berdarah,” ujar Rizal dalam sambutannya kepada masyarakat Balikpapan.
Lebih lanjut, Walikota Balikpapan juga menyampaikan laporan perolehan zakat amil dan sedekah yang meningkat 5 persen dari tahun lalu, yaitu sebanyak Rp29,39 miliar, dibandingkan sebelumnya yang hanya mencapai Rp27, 98 miliar.
Informasi sebelumnya, guna menjaga keamanan dan kelancaran pelaksanaan sholat Idul Fitri di Kota Balikpapan, Polres Balikpapan menurunkan 168 personel polri. Ratusan polisi tersebut berjaga di 82 titik pelaksanaan sholat Idul Fitri, baik di masjid maupun di lapangan. Dimana jumlah tiap titik ditetapkan dua atau tiga personel sekaligus.(Sophie Razak)