Nokia Lumia 530, Pangsa Pasar Low End

Nokia Lumia 530 akhirnya diperkenalkan secara resmi oleh Microsoft. Lumia 530 ini merupakan penerus dari Lumia 520, smartphone dengan sistem operasi Windows Phone 8 terlaris di dunia. Namun sayangnya tidak terlalu banyak peningkatan yang ditawarkan dibandingkan dengan pendahulunya ini, bahkan dibeberapa sektor malah mengalami penurunan spesifikasi.
Nokia Lumia 530 memiliki layar sentuh berukuran 4 inci dengan resolusi sebesar 480 x 854 piksel, sama seperti layar Lumia 520 namun dengan aspek rasio yang berbeda 16:9. Nokia Lumia 530 tidak menggunakan layar sentuh IPS seperti yang digunakan pada Lumia 520, hanya menggunakan layar TFT biasa.
Microsoft mengganti chipset yang digunakan pada Lumia 530 menjadi Qualcomm Snapdragon 200 dengan dukungan prosesor quad core 1.2GHz Cortex A7 dan GPU Adreno 302. Untuk prosesor menjanjikan kinerja yang lebih cepat dibandingkan dual core 1GHz yang ada pada Lumia 520, namun untuk urusan pengolah grafis mengalami penurun dari Adreno 305 menjadi Adreno 302. Lumia 530 juga masih menggunakan RAM sebesar 512MB, padahal banyak yang berharap smartphone ini hadir dengan RAM diatas 512MB. Dan yang sangat disayangkan kapasitas memori internalnya dipangkas menjadi hanya sebesar 4GB (dari 8GB) namun dengan dukungan memori eksternal yang lebih lega, Lumia 530 menyediakan slot microSD up 128GB.
Nokia Lumia 530 masih menggunakan kamera belakang dengan sensor 5 megapiksel dan tetap tidak ditambahkan lampu flash. Dan sama seperti Lumia 520, Microsoft juga tidak menghadirkan kamera depan pada Lumia 530 terbaru ini. Untuk fitur perekaman video Lumia 530 juga mengalami penurunan, dimana smartphone ini hanya mampu merekam video dengan resolusi 480 x 854 piksel. Sedangkan Lumia 520 mampu untuk merekam video dengan resolusi HD 720p.
Nokia Lumia 530 juga dilengkapi dengan baterai berkapasitas 1.430 mAh yang sama seperti yang digunakan pada Lumia 520. Namun baterai pada Lumia 630 menjanjikan waktu standby yang lebih lama, mampu bertahan hingga 22 hari.
Kabar baiknya adalah Nokia Lumia 530 hadir dengan menggunakan sistem operasi Windows Phone 8.1 yang paling baru. Dan Microsoft juga membundlingnya dengan aplikasi Nokia Drive+ untuk fitur navigasu yang bisa digunakan diseluruh dunia. Berbeda dengan yang ditawarkan pada Lumia 520 yang hanya bisa digunakan di satu negara.
Nokia Lumia 530 akan tersedia dalam dua versi yakni versi single SIM dan dual SIM. Microsoft menjadwalkan akan merilis smartphone Windows Phone terbaru ini mulai bulan Agustus 2014 dengan harga 85 Euro atau sekitar Rp1,3 jutaan.
Spesifikasi Nokia Lumia 530:
– Dimensi: 119.7 x 62.3 x 11.7 mm
– Berat: 129 gram
– Sistem operasi: Windows Phone 8.1
– Layar: TFT capacitive touchscreen 4.0 inci, 480 x 854 piksel, 245ppi
– Prosesor: Qualcomm Snapdragon 200, CPU quad core 1.2GHz Cortex A7, GPU Adreno 302
– RAM: 512MB
– Memori internal: 4GB
– Memori eksternal: slot microSD up to 128GB
– Kamera: 5 megapiksel, fixed focus
– Konektivitas: 3G HSDPA 21Mbps, Wi-Fi 802.11 b/g/n, Bluetooth 4.0
– GPS: A-GPS, Glonass
– Baterai: Li-Ion 1.430mAh.